Home » , » Mourinho Sanjung De Rossi-Pirlo

Mourinho Sanjung De Rossi-Pirlo

 
Gdansk - Keputusan Vicente Del Bosque tidak menurunkan striker murni saat menghadapi Italia dipertanyakan Jose Mourinho. Pelatih Real Madrid itu juga menyanjung Andrea Pirlo dan Daniele De Rossi.

Spanyol memasang strategi 4-3-3 dalam laga pertamanya di Piala Eropa 2012 menghadapi Italia. Tiga pemain yang dipasang di depan bukanlah benar-benar striker, Andres Iniesta, Cesct Fabregas dan David Silva sejatinya adalah gelandang -- meski punya ituisi menyerang yang tinggi.

Beberapa peluang berhasil dikreasikan La Furia Roja, tapi lebih banyak yang terbuang percuma. Gol baru datang di babak kedua dari Fabregas, sebagai balasan karena empat menit sebelumnya Antonio Di Natale menjebol gawang Iker Casillas.

"Itu bukan pergerakan yang bagus dari Xavi, Iniesta dan Cesc tanpa menciptakan situasi berbahaya di wilayah ​​Buffon. Ya benar, ada upaya hebat dilakukan para gelandang Spanyol, tapi tanpa striker tim itu menjadi steril," sahut Mourinho dalam wawancaranya dengan Al Jazeera, dan dikutip dari AS.

Di sisi yang berbeda, pelatih asal Portugal itu memuji penampilan Italia. Perubahan peran Daniele De Rossi yang jadi bek tengah dan kontribusi besar Andrea Pirlo jadi perhatian besar Mourinho. Gli Azzurri pun diprediksi bisa melangkah jauh di Piala Eropa.

"Italia bisa melangkah jauh di turnamen ini. Spanyol gagal menghentikan Pirlo dan dia bisa dengan tenang menciptakan banyak masalah. De Rossi adalah wild card tim ini dan salah satu yang terbaik di Italia," tuntas Mourinho.


Sumber : sport.detik.com


Share this article :

0 comments:

Post a Comment

 
Copyright © 2013. Punheteiros Vergonha - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger